Full width home advertisement

Post Page Advertisement [Top]

surat tugas dinas

Contoh Surat Tugas Dinas Yang Benar Dan Baik

Contoh Surat Tugas - surat tugas adalah salah satu jenis surat resmi yang diterbitkan baik oleh instansi ataupun perusahaan kepada pegawai atau karyawan mereka yang berfungsi untuk melaksanakan suatu keperluan atau tugas. Surat ini cukup  penting dan dibutuhkan sebagai keterangan saat pegawai melaksanakan perjalanan dinas maupun keperluan perusahaan lainnya. 


Contoh Surat Tugas Yang Baik dan Benar


Surat Tugas mempunyai fungsi untuk legal formal (tanda sah) supaya pegawai ataupun karyawan yang ditugaskan mempunyai posisi yang "kuat" dimata hukum atau peraturan lainnya. Selain itu, surat tugas juga diperlukan untuk legal formal kepada instasi atau perusahaan yang dituju bahwa utusan tersebut merupakan orang atau karyawan yang benar diutus atau diberi amanah.

Struktur surat tugas ini mempunyai struktur yaang hampir sama dengan surat resmi atau kedinasan lainnya. Bagiannya pun hampir sama yaitu kepala surat, isi surat penugasan, dan penutup surat. Hal yang membedakannya adalah didalam surat tugas dinas wajib terdapat identitas pemberi wewenang atau pejabat terkait, identitas sang karyawan dan instansi yang dituju. Dibawah ini merupakan contoh surat tugas yang strukturnya benar dan baik.


Bagian Bagian Surat Tugas Dinas


1. Kepala Surat (Kop Surat)
  • Pada bagian perihal wajib terdapat informasi Surat Tugas
  • Nomor Surat harus cocok dengan arsip dinas

2. Isi Surat Tugas
  • Identitas atau nama jelas pejabat yang memberikan surat penugasan, lengkap beserta NIP dan Pangkat (Jika Pegawai Negeri)
  • Identitas yang jelas dari karyawan yang diamanatkan surat tugas dinas
  • Isi dari surat penugasan, tujuan, serta inti penugasan dijelaskan dengan singkat dan jelas tanpa bertele-tele
  • Instansi atau perusahaan yang dituju dalam penugasan, serta lamanya hari


Saat menyusun surat tugas dinas yang baik dan benar wajib mencermati beberapa poin dibawah ini supaya mudah di mengerti :
  • Penggunaan bahasa lugas dan baku, serta
  • Gunakan bahasa jelas dan tidak bertele tele

Nah itulah beberapa intisari saat menyusun surat tugas dinas atau surat penugasan pegawai, supaya lebih jelas lagi seperti apa contoh surat dinas atau surat tugas kerja, maka akan kami tampilkan contoh dibawah ini salah satu surat dinas: 

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Surat Tugas Karyawan  

Yang bertanda tangan dibawah ini selaku Manajer Operasional Yang Bertindak Atas Nama PT. Abadi Sentosa


Nama                      :
Jenis Kelamin         :
Nomor Induk Karyawan :
Jabatan :
Alamat :

Dengan ini memberikan tugas kepada karyawan dari PT. Berkah Jaya Makmur Dengan:

Nama :
Jenis Kelamin :
Jabatan :
Nomor Induk Karyawan :
Alamat :
Keterangan :

Surat ini adalah bukti sah pemberian tugas kepada karyawan yang telah disebutkan agar segera menyelesaikan proyek pembuatan pembangkit listrik di daerah Cirebon, Jawa Barat. Dia juga bertanggung jawab hal-hal lain seperti laporan pekerjaan, kebersihan, keamanan, keselamatan serta dan sebagainya selama berada dilokasi proyek. 


Demikian Surat Tugas  ini kami buat, untuk dapat digunakan sebagaimana mestinya dan penuh tanggung jawab


      Pihak Pertama                                                              Pihak Kedua


       Dedi Sanjaya                                                               Doddy Pratama






SURAT TUGAS DINAS


Nomor : 77/TUDIN/04/SMKN 10 Depok/2010

Yang bertanda tangan di bawah ini, Kepala Sekolah Menengah Atas 1 Mangunharjo Kabupaten Madiun

Nama                            : Wahyu Basuki, S.Pd
NIP                               : 882772219928291828
Tempat Tanggal Lahir    :  Balikpapan, 10 Desember 1980
Pangkat/Gol. Ruang      : Penata Muda IVD
Jabatan                         : Guru Fisika
Unit Kerja                     : SMA 1 Mangunharjo Madiun

Untuk mengikuti kegiatan Pelatihan Peningkatan Mutu Guru Mata Pelajaran Pendidikan Fisika yang akan diselenggarakan di P4TK DIY mulai tanggal 20 April 2010 s/d 22 Juni 2010.
Demikian surat tugas ini diberikan untuk dapat dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab dan setelah selesai mengikuti kegiatan di mohon untuk menyampaikan laporan secara tertulis.

Madiun,  10 Januari 2010
Kepala SMAN 1 Mangunharjo Madiun


Soetoyo, M.Pd 
NIP.



------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------


Demikianlah beberapa Contoh Surat Tugas Dinas Yang Benar Dan Baik yang dapat anda jadikan referensi saat anda bingung saat membuat surat dinas. Untuk contoh surat-surat lainnya anda bisa dapatkan didalam blog ini. 

1 komentar:

  1. How do I make money from my tips? - Worktomakemoney
    Tips If I're winning at a fixed odds football 메리트 카지노 betting site then 제왕 카지노 this bet is a win. A team that only has 5/5 goals will win งานออนไลน์ by 3.5

    BalasHapus

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib